Menu Navigasi

Featured Image

SERAH TERIMA JABATAN WAKIL KEPALA SEKOLAH SMA N 1 AJIBARANG

Berita Terbaru,Prestas,Prestasi
dipublish pada 03 Jan 2024

Pada tanggal 18 Desember 2023, SMA Negeri 1 Ajibarang telah melaksanakan pemilihan wakil kepala sekolah periode 2024-2025 secara demokratis dan dilanjutkan dengan serah terima tugas tambahan wakil kepala sekolah pada tanggal 2 Januari 2024 yang dihadiri oleh semua guru dan karyawan SMA N 1 Ajibarang.

 

Serah terima tugas tambahan wakil kepala SMAN 1 Ajibarang dilakukan pada bidang-bidang  sebagai berikut:

 

🔹Kesiswaan dari Ibu Eny Setyaningsih, S.Pd. kepada Ibu Leoni, S.Pd.

🔹Kurikulum masih bertahan bersama Ibu Ari Susanti, S,Si, M.Pd.

🔹Sarana Prasarana dari Bapak Lutfi Khumaeni, S.Pd. kepada Bapak Abdul Qodir A., S.Ag, M.Pd.

🔹Humas dari Bapak Nasidin, S.Si. kepada Ibu Dwi Yulianti, S.Pd.

 

Wakil kepala sekolah yang lama, foto bersama Bapak Kepala Sekolah didampingi wakil kepala sekolah  yang baru. Pada kesempatan tersebut juga diserahkan berkas administrasi masing-masing urusan dari wakil kepala sekolah yang lama ke wakil kepala sekolah yang baru. (dwy)

Share:

Discussion

There are no comments yet.
Markdown cheatsheet.